Liputan6.com, Barcelona -
Barcelona siap bangkit untuk menjaga peluang menjuarai La Liga musim
ini. Menjamu Sporting Gijon di Camp Nou, Minggu (24/4) dini hari nanti,
tiga poin menjadi harga mati bagi Gerard Pique dan kawan-kawan.
Saat ini, tim berjulukan “Blaugrana” itu masih berada di puncak
klasemen, meski memiliki nilai yang sama dengan Atletico Madrid, 79
poin. Barca unggul produktivitas gol dan juga head to head dengan
Atletico. Dalam dua kali pertemuan di musim 205/16 dengan pasukan Diego
Simeone itu, juara bertahan ini masing-masing menang 2-1 di setiap
pertandingannya.
Pasukan Luis Enrique ini pun kembali bisa mengandalkan bintangnya, Lionel Messi dalam pertandingan nanti. Meskipun pemain asal Argentina itu mendapat beberapa hantaman saat mengalahkan Deportivo la Coruna 8-0 di laga sebelumnya.
“Dia (Messi) tidak memiliki banyak keberuntungan dengan benturan di pertandingan lainnya. Tetapi dia kembali berlatih dan dalam kondisi sempurna,” ujar Enrique. baca selengkapnya
Pekan ke-35 ini sejatinya menjadi kesempatan bagi Barcelona dan Real Madrid yang berada di peringkat ketiga. Karena kedua tim hanya akan menghadapi tim zona degradasi dan papan bawah, Gijon serta Rayo Vallecano. Sementara Atletico berhadapan dengan tim papan tengah, Malaga.
Tetapi dalam perburuan gelar juara, di atas kertas Barcelona lebih mudah berlari hingga akhir musim. Dalam empat laga terakhirnya nanti, juara La Liga 23 kali ini hanya akan menghadapi tiga tim papan bawah, Gijon, Espanyol, dan Granada. Satu laga lainnya melawan tim papan tengah, Real Betis.
Sedangkan Atletico, selain Malaga, masih harus menghadapi Rayo, Levante dan Celta Vigo yang berada di peringkat keenam. Ditambah dua pertandingan semifinal Liga Champions dengan Bayern Muenchen.
Baca Juga
Pasukan Luis Enrique ini pun kembali bisa mengandalkan bintangnya, Lionel Messi dalam pertandingan nanti. Meskipun pemain asal Argentina itu mendapat beberapa hantaman saat mengalahkan Deportivo la Coruna 8-0 di laga sebelumnya.
“Dia (Messi) tidak memiliki banyak keberuntungan dengan benturan di pertandingan lainnya. Tetapi dia kembali berlatih dan dalam kondisi sempurna,” ujar Enrique. baca selengkapnya
Pekan ke-35 ini sejatinya menjadi kesempatan bagi Barcelona dan Real Madrid yang berada di peringkat ketiga. Karena kedua tim hanya akan menghadapi tim zona degradasi dan papan bawah, Gijon serta Rayo Vallecano. Sementara Atletico berhadapan dengan tim papan tengah, Malaga.
Tetapi dalam perburuan gelar juara, di atas kertas Barcelona lebih mudah berlari hingga akhir musim. Dalam empat laga terakhirnya nanti, juara La Liga 23 kali ini hanya akan menghadapi tiga tim papan bawah, Gijon, Espanyol, dan Granada. Satu laga lainnya melawan tim papan tengah, Real Betis.
Sedangkan Atletico, selain Malaga, masih harus menghadapi Rayo, Levante dan Celta Vigo yang berada di peringkat keenam. Ditambah dua pertandingan semifinal Liga Champions dengan Bayern Muenchen.
0 komentar:
Post a Comment